Kamis, 20 Februari 2025

Materi ajar : Jumat, 21 Februari 2025 Tema 8 Subtema 3 Pembelajaran 1 dan 2

Hari/Tanggal : Jumat, 21 Februari 2025
Tema : 8 (Bumiku)
Subtema : 3 (Bumiku dan Musimnya)
Pembelajaran : 1 dan 2
Mata Pelajaran : Bhs Indonesia (3.8), IPA(3.2), SBDP (3.2)
Tujuan Pembelajaran :
1. siswa mampu membuat ringkasan informasi untuk ditampilkan pada pameran informasi.
2. siswa mampu memahami perbedaan gerhana matahari dan bulan dengan tepat. 
3. siswa mampu untuk membuat infromasi yang disajikan dalam bentuk reklame

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh

Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa 

PEMBELAJARAN 1

Gerhana Matahari

Gerhana matahari terjadi pada siang hari ketika bulan baru atau bulan mati. Gerhana matahari terjadi ketika Bulan, Bumi, dan Matahari dalam satu garis lurus. Kedudukan Bulan berada di antara Bumi dan Matahari. Kedudukan tersebut menyebabkan cahaya Matahari ke Bumi terhalang oleh Bulan.

Karena terhalang oleh Bulan, keadaan yang terang berangsur-angsur menjadi gelap. Saat terjadi gerhana matahari, bayangan Bulan akan menutupi Bumi. Oleh karena Bulan lebih kecil daripada Bumi, hanya sebagian tempat saja yang mengalami gerhana matahari.
Gerhana Matahari
Ada tiga jenis gerhana matahari, yaitu gerhana matahari total, gerhana matahari sebagian, dan gerhana matahari cincin. Gerhana matahari total hanya terjadi di permukaan bumi yang terkena bayangan umbra Bulan. Gerhana matahari total selalu diawali dan diakhiri oleh gerhana matahari sebagian. Gerhana matahari sebagian terjadi di permukaan Bumi yang terkena bayangan penumbra Bulan. Adapun gerhana matahari cincin terjadi di permukaan Bumi yang terkena lanjutan bayang-bayang inti. Hal itu terjadi karena Bulan berada pada titik terjauhnya dari Bumi.

Berdasarkan informasi yang kamu peroleh dari bacaan, buatlah kartu informasi yang memuat informasi-informasi penting tentang gerhana matahari. Buatlah tiga kartu informasi yang menjelaskan tiga hal berikut.

  1. Kapan gerhana matahari terjadi?
  2. Apa yang menyebabkan gerhana matahari?
  3. Apa saja jenis-jenis gerhana matahari dan apa perbedaanya?
Kartu Informasi Gerhana Matahari
Kapan gerhana matahari terjadi?Gerhana matahari terjadi pada siang hari ketika bulan baru atau bulan mati. Gerhana matahari terjadi ketika Bulan, Bumi, dan Matahari dalam satu garis lurus.
Apa yang menyebabkan gerhana matahari?Kedudukan Bulan berada di antara Bumi dan Matahari sehingga cahaya Matahari ke Bumi terhalang oleh Bulan.
Apa saja jenis-jenis gerhana matahari dan apa perbedaanya?Ada tiga jenis gerhana matahari, yaitu gerhana matahari total, gerhana matahari sebagian, dan gerhana matahari cincin.
  1. Gerhana matahari total hanya terjadi di permukaan bumi yang terkena bayangan umbra Bulan. Gerhana matahari total selalu diawali dan diakhiri oleh gerhana matahari sebagian.
  2. Gerhana matahari sebagian terjadi di permukaan Bumi yang terkena bayangan penumbra Bulan.
  3. Gerhana matahari cincin terjadi di permukaan Bumi yang terkena lanjutan bayang-bayang inti. Hal itu terjadi karena Bulan berada pada titik terjauhnya dari Bumi.

Ayo Mencoba
Buatlah kelompok kerja yang terdiri atas lima siswa. Pilihlah salah satu kegiatan di bawah ini! Siapkan alat dan bahannya dan ikuti petunjuk kegiatan secara runut.

1. Kegiatan A
Alat dan Bahan:
  • Senter (model Matahari)
  • Bola plastik ukuran kecil/bola tenis (model Bulan)
  • Bola plastik ukuran besar/globe (model Bumi)
Percobaan Gerhana Matahari
Langkah Kegiatan:
  • Bagilah tanggung jawab dalam kelompokmu. 1 orang memegang senter (Matahari), 1 orang memegang bola plastik kecil (Bulan), 1 orang memegang bola plastik besar (Bumi), 1 orang memberikan instruksi untuk menyalakan/mematikan senter, dan memastikan bahwa kedudukan senter, bola kecil, dan bola besar mengikuti garis lurus. 1 orang mengamati dan mencatat Buat posisi seperti pada gambar!
  • Nyalakan senter dan amati apa yang terjadi.
  • Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang gelap.
  • Perhatikan posisi Bulan. Apakah menurutmu Bulan menerima cahaya dari Matahari? Apakah Bumi menerima cahaya dari Matahari?

2. Kegiatan B
Alat dan Bahan:
  • Senter
  • Benang
  • Globe/bola ukuran besar
  • Bola tenis
  • Dudukan bola
Percobaan Gerhana Matahari B
Langkah Kegiatan:
  • Letakkan globe/bola besar di atas meja.
  • Ikatlah bola tenis dengan tali, kemudian gantungkan pada dudukan bola.
  • Letakkan bola tenis di depan globe.
  • Nyalakan senter, kemudian arahkan cahaya pada bola tenis sehingga membentuk garis lurus.
  • Amati dan catatlah apa yang kamu lihat.
  • Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang yang gelap.

Lakukan kegiatan ini secara bergantian. Pastikan setiap anggota kelompok mendapatkan kesempatan yang sama dalam melakukan percobaan dan pengamatan.

Catatlah percobaan dan hasil pengamatanmu, kemudian sajikan dalam bentuk laporan. Gunakan format laporan pengamatan yang pernah kamu gunakan di pembelajaran sebelumnya.

Percobaan A
Laporan Kegiatan Percobaan Peristiwa Gerhana Matahari (A)
Kelompok:Kelompok 3
Tujuan Percobaan:Memahami proses terjadinya gerhana matahari dan penyebabnya.
Alat dan bahan:
  1. Senter (model Matahari)
  2. Bola plastik ukuran kecil/bola tenis (model Bulan)
  3. Bola plastik ukuran besar/globe (model Bumi)
Langkah-langkah:Langkah-langkah Percobaan:
  1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan!
  2. Bagilah tanggung jawab dalam kelompokmu. 1 orang memegang senter (Matahari), 1 orang memegang bola plastik kecil (Bulan), 1 orang memegang bola plastik besar (Bumi), 1 orang memberikan instruksi untuk menyalakan/mematikan senter, dan memastikan bahwa kedudukan senter, bola kecil, dan bola besar mengikuti garis lurus. 1 orang mengamati dan mencatat Buat posisi seperti pada gambar!
  3. Nyalakan senter dan amati apa yang terjadi.
  4. Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang gelap.
  5. Perhatikan posisi Bulan. Apakah menurutmu Bulan menerima cahaya dari Matahari? Apakah Bumi menerima cahaya dari Matahari?
Hasil Percobaan:Ketika senter dinyalakan, cahaya yang terpancar dari senter ke bola plastik besar (Bumi) tertutup oleh bola tennis (Bulan). Akibatnya, ada bagian dari bola plastik besar (Bumi) yang tertutup oleh bayangan bola tennis. Saat bola tenis digerakkan ke kiri dan ke kanan, bentuk bayangan yang ada pada bola plastik besar(Bumi) akan tampak berubah-ubah.
  1. Bulan menerima cahaya matahari pada bagian yang menghadap matahari, sedangkan bagian yang menghadap bumi tidak menerima cahaya matahari.
  2. Bumi menerima cahaya matahari, namun sebagian permukaan bumi ada yang tertutup oleh bayangan bulan.
Kesimpulan:
    Dari pengamatan yang telah dilakukuan dapat disimpulkan bahwa gerhana matahari terjadi ketika Bulan, Bumi, dan Matahari dalam satu garis lurus. Bulan berada di antara Bumi dan Matahari sehingga cahaya Matahari ke Bumi terhalang oleh Bulan. Bulan menerma cahaya matahari pada bagian yang menghadap matahari saja, sedangkan bagian yang menghadap bumi tidak menerima cahaya matahari. Bumi menerima cahaya matahari, namun ada sebagian permukaan bumi yang tertutup oleh bayangan bulan.
    Percobaan B
    Laporan Kegiatan Percobaan Peristiwa Gerhana Matahari (B)
    Kelompok:Kelompok 3
    Tujuan Percobaan:Memahami proses terjadinya gerhana matahari dan penyebabnya.
    Alat dan bahan:
    1. Senter
    2. Benang
    3. Globe/bola ukuran besar
    4. Bola tenis
    5. Dudukan bola
    Langkah-langkah:Langkah-langkah Percobaan:
    1. Letakkan globe/bola besar di atas meja.
    2. Ikatlah bola tenis dengan tali, kemudian gantungkan pada dudukan bola.
    3. Letakkan bola tenis di depan globe.
    4. Nyalakan senter, kemudian arahkan cahaya pada bola tenis sehingga membentuk garis lurus.
    5. Amati dan catatlah apa yang kamu lihat.
    6. Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang yang gelap.
    7. Amati peristiwa yang terjadi pada percobaan yang dilakukan.
    Hasil Percobaan:Ketika senter dinyalakan, cahaya yang terpancar dari senter ke globe tertutup oleh bola tennis (Bulan). Akibatnya, ada bagian dari globe yang tertutup oleh bayangan bola tennis. Saat bola tenis digerakkan ke kiri dan ke kanan, bentuk bayangan yang ada pada globe akan tampak berubah-ubah.
    1. Bulan menerima cahaya matahari pada bagian yang menghadap matahari, sedangkan bagian yang menghadap bumi tidak menerima cahaya matahari.
    2. Bumi menerima cahaya matahari, namun sebagian permukaan bumi ada yang tertutup oleh bayangan bulan.
    Kesimpulan:
      Dari pengamatan yang telah dilakukuan dapat disimpulkan bahwa gerhana matahari terjadi ketika Bulan, Bumi, dan Matahari dalam satu garis lurus. Bulan berada di antara Bumi dan Matahari sehingga cahaya Matahari ke Bumi terhalang oleh Bulan. Bulan menerma cahaya matahari pada bagian yang menghadap matahari saja, sedangkan bagian yang menghadap bumi tidak menerima cahaya matahari. Bumi menerima cahaya matahari, namun ada sebagain permukaan bumi yang tertutup oleh bayangan bulan.

      Presentasikan laporan percobaan dan pengamatan yang kamu lakukan. Perhatikan presentasi kelompok lain yang melakukan kegiatan berbeda dengan kelompokmu. Bandingkan laporanmu dengan laporan kelompok tersebut.

      Apakah kamu menemukan hal yang sama?
      Ya, bola tenis yang menghadap bola besar adalah gelap
      Apakah kamu menemukan hal yang berbeda?
      Tuliskan hasil perbandinganmu di kotak yang disediakan.
      Persamaan yang aku temukan dari laporan kelompokku dengan laporan kelompok temanku
      Bola tenis yang menghadap bola besar adalah gelap
      Perbedaan yang aku temukan dari laporan kelompokku dengan laporan kelompok temanku
      Tidak ada yang berbeda

      Ayo Berlatih
      Buatlah sebuah buklet yang berisi informasi dan gambar tentang gerhana matahari. Sebelum membuat buklet, kumpulkan informasi-informasi yang akan kamu cantumkan dalam bukletmu nanti.
      1. Informasi tentang pengertian gerhana matahari.
      2. Informasi tentang jenis-jenis gerhana matahari.
      3. Informasi tentang apa yang tidak boleh dilakukan ketika gerhana matahari.
      4. Informasi tentang alternatif kegiatan yang dapat dilakukan untuk melakukan simulasi gerhana matahari.
      Infografis Gerhana Matahari
      1. Informasi tentang pengertian gerhana matahari.
      Gerhana matahari terjadi ketika Bulan, Bumi, dan Matahari dalam satu garis lurus. Kedudukan Bulan berada di antara Bumi dan Matahari. Kedudukan tersebut menyebabkan cahaya Matahari ke Bumi terhalang oleh Bulan.

      2. Informasi tentang jenis-jenis gerhana matahari.
      Gerhana Matahari total
      Gerhana Matahari sebagian
      Gerhana Matahari cincin 

      3. Informasi tentang apa yang tidak boleh dilakukan ketika gerhana matahari.
      1. Jangan melihat langsung saat proses terjadinya gerhana matahari
      2. Jangan terlalu lama melihat gerhana matahari
      3. Jangan sekadar gunakan kacamata hitam, tapi gunakanlah kacamata hitam khusus.
      4. Informasi tentang alternatif kegiatan yang dapat dilakukan untuk melakukan simulasi gerhana matahari.
      Kegiatan yang dapat dilakukan untuk melakukan simulasi gerhana matahari dengan menggunakan senter (model Matahari), Bola plastik ukuran kecil/bola tenis (model Bulan), Bola plastik ukuran besar/globe (model Bumi)

      Ayo Renungkan
      1. Apa yang kamu pelajari hari ini?
      2. Apa yang masih belum kamu pahami?
      3. Apa dampak gerhana matahari bagi kehidupan?


      PEMBELAJARAN 2
      Gerhana Bulan
      Gerhana bulan merupakan suatu peristiwa yang terjadi dimana kedudukan matahari, bumi, dan bulan berada pada satu garis lurus, sehingga bayangan Bumi menutupi sebagian ataupun keseluruhan Bulan. Proses terjadinya gerhana bulan ini dimulai saat Bumi berada di antara Matahari dan juga Bulan pada satu garis yang sama. Hal ini mengakibatkan sinar Matahari tidak sampai ke Bulan karena terhalang oleh Bumi.

      Gerhana bulan ini bisa terjadi karena pada saat Bumi berada di antara Matahari dan juga Bulan dalam posisi sejajar seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Pada hal demikian Bumi akan menghalangi sinar Matahari yang menuju ke Bulan, sehingga permukaan Bulan akan tertutupi oleh bayangan Bumi.

      Proses terjadinya gerhana bulan ini lebih lama jika dibandingkan dengan Matahari, meskipun perbedaan waktunya hanya beberapa menit saja. Seperti halnya gerhana matahari, proses terjadinya gerhana bulan ini sebagai berikut.
      1. Dimulai ketika Bulan yang bersinar terang tiba-tiba tertutup sedikit demi sedikit oleh bayangan hitam. Bayangan hitam tersebut adalah bayangan dari Bumi.
      2. Setelah itu lama-kelamaan Bulan yang bulat akan tertutup semakin banyak hingga Bulan hanya terlihat sebagian dan semakin lama Bumi akan terlihat menyabit.
      3. Setelah Bumi menyabit, lama-kelamaan Bulan akan tampak menghilang karena tertutup oleh bayangan Bumi. Saat inilah kita tidak dapat melihat Bulan, Bulan seperti menghilang.
      4. Setelah Bulan tertutup semua dan tampak seperti menghilang, kemudian kita akan menyaksikan Bulan kembali muncul dari arah pertama kali Bulan menghilang. Munculnya Bulan ini dimulai dari bentuk Bulan sabit, setelah itu Bulan tersebut semakin lama akan semakin terlihat setengah, dan semakin lama akan semakin utuh sehingga tampak seperti semula.

      Teks bacaan diatas terdiri dari tiga paragraf yang memiliki gagasan pokok yang berbeda. Bacalah kembali masing-masing paragraf. Carilah informasi penting dari paragraph tersebut yang bisa disajikan melalui gambar (visual) dan sajikan kembali informasi tersebut secara visual.
      ParagrafInformasi PentingVisual
      1Gerhana bulan terjadi ketika kedudukan Bulan, Bumi, dan Matahari membentuk garis lurus. Kedudukan Bumi berada di antara Bulan dan Matahari.
      Gambar 1
      2Bumi menghalangi sinar Matahari yang menuju ke Bulan, sehingga permukaan Bulan akan tertutupi oleh bayangan Bumi
      Gambar 2
      3Bulan tertutup sedikit demi sedikit oleh bayangan Bumi, semakin lama Bulan akan terlihat menyabit, Bulan akan tampak menghilang karena tertutup bayangan Bumi, Bulan akan muncul kembali dari arah pertama kali Bulan menghilang
      Gerhana

      Ayo Mencoba
      Lakukan kembali pada halaman 96-98. Pada kesempatan ini, fokuskan pengamatanmu pada posisi Bulan. Buatlah kelompok kerja yang terdiri atas lima siswa. Bagaimanakah kenampakan Bulan dari Bumi? Pilihlah salah satu kegiatan di bawah ini! Siapkan alat dan bahannya dan ikuti petunjuk kegiatan secara runut.

      1. Kegiatan A
      A. Alat dan Bahan
      1. Senter (model matahari)
      2. Bola plastik ukuran kecil / bola tenis (model bulan)
      3. Bola plastik ukuran besar /globe (model bumi)

      B. Langkah Kegiatan
      Percobaan Gerhana Matahari
      1. Bagilah tanggung jawab dalam kelompokmu :1 orang memegang senter (matahari), 1 orang memegang bola plastik kecil (Bulan), 1 orang memegang bola plastik besar (Bumi), 1 orang memberikan instruksi untuk menyalakan/mematikan senter, dan memastikan bahwa kedudukan senter, bola kecil dan bola besar mengikuti garis lurus., dan 1 orang mengamati dan mencatat
      2. Buat posisi seperti pada gambar!
      3. Nyalakan senter dan amati apa yang terjadi.
      4. Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang gelap.
      5. Coba kamu perhatikan posisi Bulan. Bagaimanakah kenampakan Bulan dari Bumi?

      2. Kegiatan B
      A. Alat dan Bahan
      1. Senter
      2. Benang
      3. Globe/bola ukuran besar
      4. Bola tenis
      5. Dudukan bola

      B. Langkah Kegiatan
      Percobaan Gerhana Matahari B
      1. Letakkan globe/bola besar di atas meja.
      2. Ikatlah bola tenis dengan tali, kemudian gantungkan pada dudukan bola.
      3. Letakkan bola tenis di belakang globe/bola besar.
      4. Nyalakan senter, kemudian arahkan cahaya pada bola besar/globe sehingga membentuk garis lurus.
      5. Amati dan catatlah apa yang kamu lihat.
      6. Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang yang gelap.

      Lakukan kegiatan ini secara bergantian sehingga setiap anggota kelompok melakukan percobaan dan pengamatan. Catatlah hasil pengamatanmu dan sajikan dalam bentuk laporan.

      Percobaan A
      Laporan Kegiatan Percobaan Peristiwa Gerhana Bulan (A)
      Kelompok:Kelompok 4
      Tujuan Percobaan:Memahami proses terjadinya gerhana bulan dan penyebabnya.
      Alat dan bahan:
      1. Senter (model Matahari)
      2. Bola plastik ukuran kecil/bola tenis (model Bulan)
      3. Bola plastik ukuran besar/globe (model Bumi)
      Langkah-langkah:Langkah-langkah Percobaan:
      1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan!
      2. Bagilah tanggung jawab dalam kelompokmu. 1 orang memegang senter (Matahari), 1 orang memegang bola plastik kecil (Bulan), 1 orang memegang bola plastik besar (Bumi), 1 orang memberikan instruksi untuk menyalakan/mematikan senter, dan memastikan bahwa kedudukan senter, bola kecil, dan bola besar mengikuti garis lurus. 1 orang mengamati dan mencatat Buat posisi seperti pada gambar!
      3. Nyalakan senter dan amati apa yang terjadi.
      4. Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang gelap.
      5. Coba kamu perhatikan posisi Bulan. Bagaimanakah kenampakan Bulan dari Bumi?
      Hasil Percobaan:Bulan menerima cahaya matahari pada bagian yang menghadap matahari, sedangkan bagian yang menghadap bumi tidak menerima cahaya matahari. Penyebab kegelapan dari bola tenis (bulan) karena tidak mendapat sinar senter (matahari).
      Kesimpulan:
        Dari pengamatan yang telah dilakukuan dapat disimpulkan bahwa gerhana matahari terjadi ketika Bulan, Bumi, dan Matahari dalam satu garis lurus. Bulan berada di antara Bumi dan Matahari sehingga cahaya Matahari ke Bumi terhalang oleh Bulan. Penyebab kegelapan dari bola tenis (bulan) karena tidak mendapat sinar senter (matahari).
        Percobaan B
        Laporan Kegiatan Percobaan Peristiwa Gerhana Bulan (B)
        Kelompok:Kelompok 3
        Tujuan Percobaan:Memahami proses terjadinya gerhana bulan dan penyebabnya.
        Alat dan bahan:
        1. Senter
        2. Benang
        3. Globe/bola ukuran besar
        4. Bola tenis
        5. Dudukan bola
        Langkah-langkah:Langkah-langkah Percobaan:
        1. Letakkan globe/bola besar di atas meja.
        2. Ikatlah bola tenis dengan tali, kemudian gantungkan pada dudukan bola.
        3. Letakkan bola tenis di depan globe.
        4. Nyalakan senter, kemudian arahkan cahaya pada bola tenis sehingga membentuk garis lurus.
        5. Amati dan catatlah apa yang kamu lihat.
        6. Usahakan kamu melakukan kegiatan ini di ruang yang gelap.
        7. Amati peristiwa yang terjadi pada percobaan yang dilakukan.
        Hasil Percobaan:Bulan menerima cahaya matahari pada bagian yang menghadap matahari, sedangkan bagian yang menghadap bumi tidak menerima cahaya matahari. Bumi menerima cahaya matahari, namun sebagian permukaan bumi ada yang tertutup oleh bayangan bulan.
        Kesimpulan:
          Dari pengamatan yang telah dilakukuan dapat disimpulkan bahwa gerhana matahari terjadi ketika Bulan, Bumi, dan Matahari dalam satu garis lurus. Bulan berada di antara Bumi dan Matahari sehingga cahaya Matahari ke Bumi terhalang oleh Bulan. Bulan menerma cahaya matahari pada bagian yang menghadap matahari saja, sedangkan bagian yang menghadap bumi tidak menerima cahaya matahari. Bumi menerima cahaya matahari, namun ada sebagain permukaan bumi yang tertutup oleh bayangan bulan.

          Presentasikan laporan pengamatan dan percobaan yang kamu lakukan. Perhatikan presentasi laporan kelompok lain yang melakukan kegiatan yang berbeda dengan kelompokmu. Bandingkan laporanmu dengan laporan kelompok tersebut.

          Apakah kamu menemukan hal yang sama?
          Bola tenis yang menghadap bola besar adalah gelap
          Apakah kamu menemukan hal yang berbeda?
          Tuliskan hasil perbandinganmu di kotak yang disediakan.
          Persamaan yang aku temukan dari laporan kelompokku dengan laporan kelompok temanku
          Bola tenis yang menghadap bola besar adalah gelap
          Perbedaan yang aku temukan dari laporan kelompokku dengan laporan kelompok temanku
          Tidak ada yang berbeda

          Ayo Berkreasi
          Kita sudah mendapatkan informasi-informasi penting dari kegiatan yang kita lakukan hari ini. Informasi tersebut dapat kita sajikan secara tertulis, lisan, dan visual. Pernahkah kamu melihat informasi yang disajikan dalam bentuk reklame?

          Reklame adalah media periklanan dan pemberitaan. Reklame bertujuan menyebabkan informasi kepada khalayak ramai tentang suatu produk atau pesan lain. Reklame dibuat dengan maksud menarik perhatian masyarakat.

          Reklame yang baik bukan sekadar menarik perhatian khalayak ramai. Isi reklame harus dapat menggerakkan keinginan orang untuk membeli produk yang direklamekan. Beberapa contoh reklame adalah :
          Aneka Jenis Reklame
          1. Iklan. Pemberitahuan kepada khalayak mengenai barang atau jasa yang dijual, dipasang di dalam media massa (seperti surat kabar dan majalah) atau di tempat umum.
          2. Spanduk. Spanduk adalah kain rentang yang berisi slogan, propaganda, atau berita yang perlu diketahui umum.
          3. Brosur. Brosur merupakan reklame yang dibuat pada selembar kertas dengan isi informasi yang lebih rinci dan jelas, disampaikan dengan cara disebarluaskan secara langsung agar dibaca dan dipahami konsumen/target.
          4. Embalase. Embalase adalah jenis reklame yang ditempatkan langsung pada kemasan produk, berfungsi sebagai daya tarik, pemberitahuan, informasi tentang produk tersebut.
          5. Poster. Poster adalah jenis reklame berupa selembaran kertas yang berisi gambar dan tulisan yang dibuat semenarik mungkin dan ditempatkan dengan cara ditempel di tempat-tempat umum yang strategis.
          6. Baliho. Baliho adalah jenis reklame yang berisi gambar/tulisan menarik dan informatif dengan ukuran besar, ditempatkan di tempat umum dan strategis menggunakan tiang besar dan kuat dan bersifat semi permanen.

          Rabu, 19 Februari 2025

          Materi ajar : Kamis, 20 Februari 2025 Tema 8 Subtema 2 Pembelajaran 6

          Hari/Tanggal    : Kamis 20 Februari 2025
          Tema                  : 8 (Bumiku)
          Subtema            : 2 (Bumiku dan Musimnya)
          Pembelajaran   : 6
          Mata Pelajaran : Bhs Indonesia (3.8), PKN (3.2), SBDP (3.2)
          Tujuan Pembelajaran :
          1. siswa mampu membuat ringkasan informasi untuk ditampilkan pada pameran informasi.
          2. siswa mampu mengaplikasikan apa yang sudah dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.
          3. siswa dapat menuliskan pemahaman siswa akan semua informasi yang didapatkan
          4. siswa mampu untuk menampilkan pertunjukan tari daerah.

          Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh

          Apa kabar anak sholih sholihah
          Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
          Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
          Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.

          Ayo Membaca
          Bacalah teks di bawah ini dengan teknik membaca memindai. Identifikasi informasi-informasi penting dari bacaan tersebut.

          Dampak Negatif dari Kebiasaan Membuang Sampah Sembarangan
          Lingkungan merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat besar artinya bagi makhluk hidup. Lingkungan merupakan karunia Tuhan yang tidak ternilai. Tanpa lingkungan tidak akan ada kehidupan. Oleh karena itu, diperlukan upaya untuk melestarikan dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar dengan sebaik-baiknya.
          Dampak Negatif dari Kebiasaan Membuang Sampah Sembarangan
          Kebersihan merupakan sebagian dari iman. Itulah slogan yang sering kita dengar selama ini. Oleh sebab itu, kita harus selalu menjaga kebersihan di mana saja kita berada. Kebersihan juga penting bagi kesehatan kita. Kebersihan adalah keadaan bebas dari kotoran termasuk di antaranya debu, sampah, dan bau.

          Sampah bukanlah hal yang baru bagi kita. Jika kita mendengar kata ini, pasti terlintas di benak kita sampah adalah semacam kotoran, setumpuk limbah, sekumpulan berbagai macam benda yang telah dibuang ataupun sejenisnya yang menimbulkan bau busuk yang menyengat hidung. Dengan kata lain sampah dapat diartikan sebagai material sisa yang tidak diinginkan setelah berakhirnya suatu proses. Sampah yang tidak diolah cenderung merusak lingkungan di sekitarnya. Sampah merupakan salah satu dari sekian banyak masalah sosial yang dihadapi masyarakat. Masyarakat kota ataupun daerah yang padat penduduknya pasti menghasilkan sampah yang begitu banyak.

          Menurut pandangan sebagian masyarakat, sampah bukanlah masalah. Padahal, pemahaman inilah yang sangat mengkhwatirkan. Sampah merupakan masalah yang paling besar bagi lingkungan sekitar kita.

          Bayangkan, jika sampah terus-menerus dibuang, berserakan di tengah jalan. Dibuang di sungai, laut atau selokan air rumah kita. Berikut ini akibat yang timbul jika kita membuang sampah sembarangan.

          Menimbulkan bau busuk (pencemaran udara)
          Di tempat umum seperti taman, jalan, dan tempat rekreasi, sampah yang berserakan jelas berpengaruh ketika orang sedang beristirahat sambil menikmati alam. Hal ini diakibatkan bau yang timbul dari sampah tersebut.

          Dapat menyebabkan banjir
          Sampah yang setiap harinya kita buang di sungai dan selokan, walaupun hanya sedikit, tetapi lama-kelamaan akan menumpuk dan mengakibatkan penumpukan di gorong-gorong dan bendungan sungai. Pada gilirannya, penumpukan yang terjadi akan menghambat aliran sungai dan mengakibatkan air sungai meluap. Alhasil terjadilah banjir.

          Menimbulkan penyakit
          Sampah yang menumpuk tanpa ada tindakan selanjutnya akan mengalami pembusukan dan menjadi sarang nyamuk untuk bertelur sehingga yang dirugikan masyarakat itu sendiri. Macam-macam penyakit yang ditimbulkan, yaitu demam berdarah, gangguan pernapasan, gatal-gatal, dll.

          Mencemari air (sungai dan laut)
          Sampah yang dibuang di sungai selain mengakibatkan banjir, juga mengakibatkan pencemaran air, baik dari warna, bau, dan rasa air tersebut. Adapun sampah yang dibuang ke laut dampaknya sangat besar dan merugikan bagi masyarakat, antara lain: mencemari air laut, mengganggu ekosistem laut menggangu pelayaran.

          Ayo Mencoba
          Pameran Informasi
          Tuliskan 5 informasi penting yang kamu temukan dari bacaan dalam selembar kertas kecil. Tempelkan kertas berisikan informasi tersebut di dinding kelas.
          1. Lingkungan sangat besar artinya bagi makhluk hidup.
          2. Kebersihan merupakan sebagian dari iman.
          3. Sampah adalah material sisa yang tidak diinginkan setelah berakhirnya suatu proses.
          4. Menurut pandangan sebagian masyarakat, sampah bukanlah masalah.
          5. Akibat membuang sampah sembarangan : Menimbulkan bau busuk (pencemaran udara), Dapat menyebabkan banjir, Menimbulkan penyakit, dan Mencemari air (sungai dan laut)

          Setelah semua temanmu menempelkan kertas informasinya, bawalah buku catatanmu dan bacalah informasi-informasi tersebut.

          Lengkapi informasi pentingmu dengan informasi-informasi penting lainnya yang kamu temukan dari kertas-kertas informasi. Sajikan kembali informasi tersebut dalam bentuk infografis.
          Infografis Akibat Membuang sampah sembarangan
          Lihatlah kembali contoh-contoh infografis yang pernah kamu pelajari di pembelajaran sebelumnya dan rancanglah infografismu.

          Ayo Berlatih
          Untuk mendapatkan lingkungan tempat tinggal yang nyaman, sehat, bersih dan bebas dari sampah, tentu saja memerlukan peran serta masyarakat yang tinggal di lingkungan tersebut. Kamu akan bermain peran, memerankan tokoh masyarakat. Sebagai tokoh masyarakat, kamu diminta untuk melakukan penyuluhan kepada masyarakat dan menghimbau masyarakat untuk melaksanakan tanggung jawabmu dalam menjaga lingkungan. Ayo, persiapkan kegiatan penyuluhanmu dengan melengkapi format berikut.

          Tujuan penyuluhan:Mengurangi sampah yang dihasilkan masyarakat
          Sasaran penyuluhan:Masyarakat sekitar tempat tinggalku
          Topik yang akan disampaikan melalui penyuluhan:Daur ulang sampah
          Tanggung jawab masyarakat yang akan dihimbau melalui penyuluhan:Tanggung jawab menjaga kebersihan lingkungan sekitar

          Ayo Berlatih
          Lingkungan hidup yang nyaman bukan hanya berkaitan dengan kebersihan dan kesehatan fisik, tetapi juga keseimbangan hidup. Supaya hidup kita seimbang, kita perlu melakukan kegiatan-kegiatan yang menyalurkan hobi kita.

          Anak-anak di lingkungan tempat Siti tinggal gemar sekali menari. Ayo, berlatih menari bersama mereka!

          Ayo, kita melatih kembali kelincahan dan kelenturan kita dalam menari Gantar. Ingatlah kembali gerakan-gerakan dasar dalam menari Gantar.

          Bersama temanmu bergantianlah berlatih menari, mintalah teman sebangkumu mengamati ketika kamu memperagakan gerakan dasar tari Gantang dan memberikan komentar atas gerakanmu. Lakukan hal yang sama untuk temanmu.

          Tidak ada komentar:

          Diberdayakan oleh Blogger. pelajaran kalian ya...
          Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.

          Ayo Membaca
          Bacalah teks di bawah ini dengan teknik membaca memindai. Identifikasi informasi-informasi penting dari bacaan tersebut.

          Dampak Negatif dari Kebiasaan Membuang Sampah Sembarangan
          Lingkungan merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat besar artinya bagi makhluk hidup. Lingkungan merupakan karunia Tuhan yang tidak ternilai. Tanpa lingkungan tidak akan ada kehidupan. Oleh karena itu, diperlukan upaya untuk melestarikan dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar dengan sebaik-baiknya.
          Dampak Negatif dari Kebiasaan Membuang Sampah Sembarangan
          Kebersihan merupakan sebagian dari iman. Itulah slogan yang sering kita dengar selama ini. Oleh sebab itu, kita harus selalu menjaga kebersihan di mana saja kita berada. Kebersihan juga penting bagi kesehatan kita. Kebersihan adalah keadaan bebas dari kotoran termasuk di antaranya debu, sampah, dan bau.

          Sampah bukanlah hal yang baru bagi kita. Jika kita mendengar kata ini, pasti terlintas di benak kita sampah adalah semacam kotoran, setumpuk limbah, sekumpulan berbagai macam benda yang telah dibuang ataupun sejenisnya yang menimbulkan bau busuk yang menyengat hidung. Dengan kata lain sampah dapat diartikan sebagai material sisa yang tidak diinginkan setelah berakhirnya suatu proses. Sampah yang tidak diolah cenderung merusak lingkungan di sekitarnya. Sampah merupakan salah satu dari sekian banyak masalah sosial yang dihadapi masyarakat. Masyarakat kota ataupun daerah yang padat penduduknya pasti menghasilkan sampah yang begitu banyak.

          Menurut pandangan sebagian masyarakat, sampah bukanlah masalah. Padahal, pemahaman inilah yang sangat mengkhwatirkan. Sampah merupakan masalah yang paling besar bagi lingkungan sekitar kita.

          Bayangkan, jika sampah terus-menerus dibuang, berserakan di tengah jalan. Dibuang di sungai, laut atau selokan air rumah kita. Berikut ini akibat yang timbul jika kita membuang sampah sembarangan.

          Menimbulkan bau busuk (pencemaran udara)
          Di tempat umum seperti taman, jalan, dan tempat rekreasi, sampah yang berserakan jelas berpengaruh ketika orang sedang beristirahat sambil menikmati alam. Hal ini diakibatkan bau yang timbul dari sampah tersebut.

          Dapat menyebabkan banjir
          Sampah yang setiap harinya kita buang di sungai dan selokan, walaupun hanya sedikit, tetapi lama-kelamaan akan menumpuk dan mengakibatkan penumpukan di gorong-gorong dan bendungan sungai. Pada gilirannya, penumpukan yang terjadi akan menghambat aliran sungai dan mengakibatkan air sungai meluap. Alhasil terjadilah banjir.

          Menimbulkan penyakit
          Sampah yang menumpuk tanpa ada tindakan selanjutnya akan mengalami pembusukan dan menjadi sarang nyamuk untuk bertelur sehingga yang dirugikan masyarakat itu sendiri. Macam-macam penyakit yang ditimbulkan, yaitu demam berdarah, gangguan pernapasan, gatal-gatal, dll.

          Mencemari air (sungai dan laut)
          Sampah yang dibuang di sungai selain mengakibatkan banjir, juga mengakibatkan pencemaran air, baik dari warna, bau, dan rasa air tersebut. Adapun sampah yang dibuang ke laut dampaknya sangat besar dan merugikan bagi masyarakat, antara lain: mencemari air laut, mengganggu ekosistem laut menggangu pelayaran.

          Ayo Mencoba
          Pameran Informasi
          Tuliskan 5 informasi penting yang kamu temukan dari bacaan dalam selembar kertas kecil. Tempelkan kertas berisikan informasi tersebut di dinding kelas.
          1. Lingkungan sangat besar artinya bagi makhluk hidup.
          2. Kebersihan merupakan sebagian dari iman.
          3. Sampah adalah material sisa yang tidak diinginkan setelah berakhirnya suatu proses.
          4. Menurut pandangan sebagian masyarakat, sampah bukanlah masalah.
          5. Akibat membuang sampah sembarangan : Menimbulkan bau busuk (pencemaran udara), Dapat menyebabkan banjir, Menimbulkan penyakit, dan Mencemari air (sungai dan laut)

          Setelah semua temanmu menempelkan kertas informasinya, bawalah buku catatanmu dan bacalah informasi-informasi tersebut.

          Lengkapi informasi pentingmu dengan informasi-informasi penting lainnya yang kamu temukan dari kertas-kertas informasi. Sajikan kembali informasi tersebut dalam bentuk infografis.
          Infografis Akibat Membuang sampah sembarangan
          Lihatlah kembali contoh-contoh infografis yang pernah kamu pelajari di pembelajaran sebelumnya dan rancanglah infografismu.

          Ayo Berlatih
          Untuk mendapatkan lingkungan tempat tinggal yang nyaman, sehat, bersih dan bebas dari sampah, tentu saja memerlukan peran serta masyarakat yang tinggal di lingkungan tersebut. Kamu akan bermain peran, memerankan tokoh masyarakat. Sebagai tokoh masyarakat, kamu diminta untuk melakukan penyuluhan kepada masyarakat dan menghimbau masyarakat untuk melaksanakan tanggung jawabmu dalam menjaga lingkungan. Ayo, persiapkan kegiatan penyuluhanmu dengan melengkapi format berikut.

          Tujuan penyuluhan:Mengurangi sampah yang dihasilkan masyarakat
          Sasaran penyuluhan:Masyarakat sekitar tempat tinggalku
          Topik yang akan disampaikan melalui penyuluhan:Daur ulang sampah
          Tanggung jawab masyarakat yang akan dihimbau melalui penyuluhan:Tanggung jawab menjaga kebersihan lingkungan sekitar

          Ayo Berlatih
          Lingkungan hidup yang nyaman bukan hanya berkaitan dengan kebersihan dan kesehatan fisik, tetapi juga keseimbangan hidup. Supaya hidup kita seimbang, kita perlu melakukan kegiatan-kegiatan yang menyalurkan hobi kita.

          Anak-anak di lingkungan tempat Siti tinggal gemar sekali menari. Ayo, berlatih menari bersama mereka!

          Ayo, kita melatih kembali kelincahan dan kelenturan kita dalam menari Gantar.

          Kesimpulan 
          Alhamdulillah pembelajaran pada hari ini berjalan dengan baik , untuk mapel B. Indonesia alhamdulillah dari 27 siswa di kelas semuanya sudah mampu  menuliskan pemahaman siswa akan semua informasi yang didapatkan dengan baik.