Kamis, 28 September 2023

KESIMPULAN SELASA 26 SEPTEMBER 2023

Pentingnya menjaga keseimbangan alam dan kelestarian sumber daya alam bagi manusia.
- Agar ketersediaan bahan kebutuhan manusia tetap terjaga
- Agar keseimbangan alam terjaga
- Agar sumber daya alam terjaga kelestraianya
- Agar tidak terjadi bencana banjir dan tanah longsor
- Agar barang tambang seperti minyak bumi tidak cepat habis.
- Agar kelangsungan bumi akan terus terjaga.
- Agar kelangsungan hewan dan tumbuhan tetap terjaga
- Agar tidak terjadi kerusakan lingkungan

Tumbuhan dianggap sebagai sumber daya penting karena banyaknya cara mereka mendukung kehidupan di Bumi. Mereka melepaskan oksigen ke atmosfer, menyerap karbon dioksida, menyediakan habitat dan makanan bagi satwa liar dan manusia, dan mengatur siklus air.

Beberapa jenis pekerjaan yang membantu tanaman tumbuh dengan baik antara lain petani, tukang kebun, dan petugas taman kota.

Senin, 25 September 2023

Materi Ajar : Selasa, 26 September 2023 Tema 4 Subtema 1 Pembelajaran 1 dan 2

Hari/Tanggal    : Selasa, 26 September 2023
Tema                : 4 (Globalisasi)
Subtema           : 1 (Globalisasi di sekitarku)
Pembelajaran   : 1 dan 2
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia (3.4), IPA (3.4), IPS 3.4

Tujuan Pembelajaran :
1. siswa mampu membuat peta konsep berdasarkan teks eksplanasi dengan baik
2. Siswa mampu menceritakan manfaat hewan dan tumbuhan dengan tepat
3. Siswa mampu memahami jenis jenis pekerjaan yang ada dilingkungan sekitar dengan baik

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh
Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.

RINGKASAN MATERI

Ayo Membaca
Ketika liburan tiba, Lani mengunjungi kakeknya. Kakek Lani tinggal di daerah pegunungan. Udara di sana terasa sejuk, berbeda dengan udara di tempat tinggal Lani. Setiap pagi, Lani tidak pernah bosan menemani kakeknya berjalan pagi. Tempat tinggal Kakek Lani dekat perkebunan teh. Kakeknya sering mengajak Lani berjalan-jalan mengitari perkebunan teh.

Lani diberitahu oleh kakeknya bahwa teh merupakan salah satu tanaman yang dapat tumbuh dengan baik di daerah berudara sejuk.

Tempat Hidup Tanaman Teh
Teh merupakan minuman yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat di berbagai belahan dunia. Di Indonesia tanaman teh tumbuh subur di wilayah pegunungan yang berudara sejuk.

Teh merupakan salah satu tanaman tropis yang tumbuh pada ketinggian antara 200 sampai dengan 2.000 meter di atas permukaan laut. Suhu yang dibutuhkannya untuk dapat tumbuh dengan baik antara 14°– 25°C, yang diikuti oleh cahaya matahari yang cerah. Sinar matahari sangat mempengaruhi pertumbuhan teh. Makin banyak sinar matahari, pertumbuhan tanaman teh akan terhambat. Tanaman teh juga tidak tahan terhadap kekeringan. Curah hujan sangat dibutuhkan tanaman teh.

Di Indonesia, perkebunan teh tersebar di beberapa wilayah pegunungan di Pulau Jawa dan Sumatera. Ada pula yang berada pada ketinggian 800–1200 meter di atas permukaan laut. Namun pada ketinggian ini, hasil perkebunannya tidak sebaik hasil dari perkebunan di daerah yang lebih tinggi. Aroma teh yang dihasilkan di sini tidak sewangi teh di perkebunan yang lebih tinggi. Pada ketinggian ini, kebun teh memerlukan pohon pelindung tetap dan memerlukan material penutup tanah untuk menjaga kelembapan tanah.

Pohon teh juga berfungsi untuk mencegah terjadinya erosi. Tanaman teh yang ditanam berjajar rapi dengan jarak satu meter dapat menahan derasnya aliran air sehingga tanah tidak terkikis terbawa air. Jadi, selain berfungsi sebagai bahan minuman, teh juga berfungsi untuk menjaga lingkungan.

Setelah membaca teks di atas, Lani semakin paham. Tak heran pohon teh di kebun dekat rumah kakeknya tumbuh subur. Iklim di sana memang sangat mendukung untuk tumbuh kembang tananam teh.

Jawablah pertanyaan berikut!
1. Di mana tanaman teh hidup?
Teh dapat tumbuh di wilayah pegunungan yang berhawa sejuk.
2. Bagaimana caranya agar tanaman teh bisa bermanfaat menahan erosi?
Tanaman teh yang ditanam berjajar rapi dengan jarak satu meter menahan derasnya aliran air sehingga tanah tidak terkikis terbawa air.
3. Apa yang terjadi apabila tanaman teh terus menerus dikonsumsi besar- besaran?
Apabila tanaman teh dikonsumsi terus menerus dan secara besar-besaran tanaman teh akan terganggu kelestraiannya.
4. Apa yang sebaiknya dilakukan oleh petani teh agar tumbuhan teh tetap bertahan?
Hal yang perlu dilakukan petani teh agar teh tetap bertahan adalah dengan mengusahakan pengolahan tanah agar tetap subur. Hal lain yang harus diperhatikan adalah penentuan jarak tanam yang tepat dan juga pengairan.
5. Apa yang dapat kamu lakukan agar tanaman teh tidak cepat habis dan tanah yang digunakan untuk menanam tetap subur?
Tanaman teh dapat dijaga kelestarianya dengan pemberian pupuk dan perawatan tanaman yang teratur.

Setiap tanaman yang kita konsumsi harus dijaga kelestariannya. Begitu juga tanah yang ditanaminya. Tanaman dan tanah adalah sumber daya alam yang harus kita jaga keberadaannya. Penggunaan yang berlebihan akan merugikan kita


Buatlah peta pikiran yang berisikan informasi tentang pentingnya menjaga keseimbangan alam dan kelestarian sumber daya alam bagi manusia.
Peta Pikiran
Pentingnya menjaga keseimbangan alam dan kelestarian sumber daya alam bagi manusia.

1. Agar ketersediaan bahan kebutuhan manusia tetap terjaga
2. Agar keseimbangan alam terjaga
3. Agar sumber daya alam terjaga kelestraianya
4. Agar tidak terjadi bencana banjir dan tanah longsor
5. Agar barang tambang seperti minyak bumi tidak cepat habis.
6. Agar kelangsungan bumi akan terus terjaga.
7. Agar kelangsungan hewan dan tumbuhan tetap terjaga
8. Agar tidak terjadi kerusakan lingkungan

Diskusikan hasilnya dengan teman satu kelompokmu.

Ayo Menulis
Banyak masyarakat yang menikmati teh. Akan tetapi, tahukah kamu tentang proses pembuatan teh? Amati gambar di bawah ini!
Memetik Teh

Untuk mengolah teh menjadi minuman, banyak jenis pekerjaan yang terlibat. Ada penanam teh, pemetik teh, penggiling daun teh, dan pengemas teh. Apa yang kamu ketahui tentang jenis pekerjaan di sekitarmu? Bandingkan temuanmu dengan informasi yang dimiliki temanmu!

Tulislah hasilnya dalam diagram Venn. Diagram Vennmu harus memuat dua jenis pekerjaan, daerah mereka bekerja, apa yang dikerjakan, hasil yang diperoleh, dampak dari pekerjaan mereka bagi masyarakat dan pekerja.
Pekerjaan


Berdasarkan diagram ven di atas dapat dijelaskan bahwa
Pekerjaan bertani dilakukan di darat. Mereka menenam padi, merawat tanaman padi dan memanen padi. Padi kemudian digiling menjadi beras. Beras tersebut kemudian dikonsumsi dan sebagaian dijual. Para petani mendapatkan uang dari hasil penjualan beras. Selain itu warga masyarakat yang lainya juga mdapat memenuhi kebutuhan pokoknya dengan membeli beras hasil jerih payah Pak Tani.

Nelayan bekerja menangkap ikan di laut. Mereka mencari ikan menggunakan beberapa alat tangkap ikan. Sebagian ikan dikonsumsi oleh keluarga nelayan tersebut, sementara sebagian lainnya dijual kepada mereka yang membutuhkan. Dengan menjual ikan nelayan mendapatkan uang dan warga masyarakat yang lainnya dapat memenuhi kebutuhan akan sebagai bahan makanan.

Ayo Berdiskusi
Tanaman memberikan manfaat bagi manusia. Apabila tidak berhati-hati dalam memanfaatkannnya tumbuhan akan punah. Manusia akan mengalami kesulitan. Oleh sebab itu, kita wajib menjaga keberadaan tanaman dengan menanam kembali serta menjaga lingkungannya. Bacalah teks berikut dalam hati!

Taman Bermain yang Hilang
Malam hari merupakan malam yang ditunggu oleh Kupi, kepiting kecil. Ia menikmati saat-saat berjalan perlahan di gundukan pasir bersama ayahnya. Mereka menanti datangnya air pasang, yang akan membawa mereka ke dunia yang berbeda. Ya, Kupi selalu menanti saat-saat mereka terhempas oleh air pasang, lalu tiba di hutan bakau. Nanti di sana ia pasti akan bertemu dengan teman-teman kecilnya yang lain. Upi, si udang kecil, Kuro, si kura-kura, dan teman-teman yang lebih besar seperti Bangau Cilik dan Momo si monyet. Di antara akar bakau mereka bisa bermain kejar-kejaran, petak umpet, atau tidur di sela akar yang melintang. Seru sekali saat-saat itu.

Ada kalanya mereka berpisah, terbawa oleh pasang surut, kembali ke laut bebas. Namun, suatu hari mereka bertemu lagi dan bermain bersama lagi. Suasana di hutan bakau tentu berbeda dengan suasana di laut lepas. Airnya pun berbeda. Tidak asin seperti air laut, tetapi tidak juga tawar. Kupi tidak tahu apa namanya. Berbeda, tetapi Kupi dan teman-teman tetap bisa bermain dengan nyaman.

Malam itu, di pesisir pantai, Kupi bertanya pada ayahnya. “Ayah, mengapa kita tidak lagi pernah bisa bertemu dengan Bangau Putih, teman ayah? Aku juga sudah rindu bertemu dengan sahabat-sahabat kecilku. Aku sudah lama sekali tidak bertemu dengan Upi, Kuro, Bangau Cilik, dan Momo. Mengapa sekarang susah sekali kita bertemu dengan mereka ya?”

Sambil berjalan pelan di gundukan pasir, ayah kepiting menjelaskan perlahan. “Kupi, sayang sekali hutan bakau tempatmu bermain sudah rusak. Ayah dengar dari Paman Nelayan, manusia di pesisir pantai sana ingin membuat bangunan-bangunan yang tinggi menjulang. Butuh lahan yang lebih luas. Oleh karenanya mereka menebang habis hutan bakau. Mereka bangun gedung tinggi menjulang ke langit di atas taman bermainmu dulu.” Ayah menjelaskan perlahan. Sesungguhnya ia tidak ingin Kupi sedih. Tetapi bagaimana lagi? Ayah tidak ingin Kupi terus menanti tanpa pasti.

Kupi tertunduk sedih. Pupus sudah harapannya bertemu lagi dengan sahabat- sahabat kecilnya.

“Mengapa manusia begitu jahat, ayah? Mengapa manusia tidak memikirkan kita, makhluk kecil di pesisir pantai? Mengapa manusia hanya memikirkan dirinya sendiri?” Kupi meratap pelan, namun penuh amarah.

Ayah ingin menenangkan hati Kupi. Ia menambahkan, “Sebenarnya, ketika hutan bakau tempatmu bermain ditebang, manusia pun menerima akibat buruknya, Kupi. Air laut akan semakin mudah mencapai daratan. Tidak ada lagi pohon bakau yang menahan. Lama-kelamaan, air tanah di sekitar pantai akan menjadi air asin. Manusia ‘kan tidak bisa minum air asin, Kupi.” Ayah berusaha menjelaskan panjang lebar.

Ayah kemudian menambahkan, “Dengan rusaknya pantai akibat penebangan bakau, kegiatan manusia pun menjadi terganggu. Sekarang wisatawan yang berkunjung ke pantai ini semakin berkurang. Para pedagang yang dulu berjualan di sekitar sini tidak ada lagi. Pemandu wisata yang biasa menjelaskan tentang keindahan pantai dan hijaunya bakau pun sudah jarang terlihat. Nelayan yang biasa menjual hasil tangkapan mereka pun tinggal sedikit.”

Kupi tidak terhibur oleh penjelasan ayah. Pikirnya, biarkan saja manusia menerima akibat dari perbuatannya sendiri. Manusia memang sering tidak bijak. Kupi hanya ingin berdoa, dan berdoa semoga suatu saat nanti hutan bakau akan kembali. Semoga suatu saat nanti ada lagi taman tempatnya bermain. Semoga suatu saat nanti ia masih bisa bertemu dengan sahabat-sahabat kecilnya. Kupi hanya bisa berdoa, semoga kelak manusia bisa bertindak lebih bijaksana. Semoga!

Jawablah pertanyaan berikut berdasarkan cerita di atas!
1. Siapa yang tinggal di dalam hutan bakau?
Kupi dan Ayahnya.
2. Apa yang biasa dilakukan Kupi dengan Ayahnya?
Mereka biasa berjalan di gundukan pasir danmenanti datangnya air pasang yang akan membawa mereka ke dunia yang berbeda.
3. Mengapa Kupi sedih dan marah?
Kupi sedih karena tidak bisa bertemu teman-teman kecilnya lagi, kupi marah karena manusia merusak hutan bakau.
4. Gambarlah salah satu tokoh. Tulislah pendapatmu tentang tokoh tersebut.
Si Kupi

Kupi merindukan saat bermain dengan teman-temanya, namun sayang tempat bermain mereka telah rusak akibat ulah manusia.
Sampaikan gambar dan tulisanmu kepada teman kelompokmu! Mintalah pendapat mereka!

5. Apakah gambarmu sama dengan gambar temanmu? Jelaskan!
Gambarku berbeda dengan gambar teman yang lain.
6. Apakah komentarmu tentang tokoh sama dengan komentar temanmu? Jelaskan!
Aku suka tokoh Kupi karena ia sangat perhatian terhadap teman-temanya


Betapa tumbuhan sangat besar perannya dalam kehidupan kita. Kehidupan yang nyaman tercipta dengan adanya berbagai tumbuhan penjaga lingkungan di sekitar kita. Selain bermanfaat untuk manusia, tumbuhan juga bermanfaat bagi kehidupan binatang. Salah satu contohnya adalah tanaman bakau.
  1. Melindungi pantai dari erosi dan abrasi. Adanya bakau di pesisir pantai bermanfaat untuk menjaga agar garis pantai tetap stabil dan tidak terkikis oleh terpaan ombak. Rumpun -rumpun bakau mampu menyerap energi gelombang yang datang sehingga hanya riak gelombang yang sampai di sisi pantai.
  2. Menahan rembesan air laut ke darat.
  3. Sebagai perangkap zat-zat pencemar dan limbah industri. Selain dapat menjaga daratan, bakau juga memiliki peran penting dalam mengurangi polutan di air laut.
  4. Menciptakan udara pesisir yang bersih dan segar. Daun bakau dapat menyerap gas karbondioksida dan melepaskan oksigen ke lingkungan. Dengan demikian, udara di sekitar pantai tetap bersih dan segar.
  5. Menjadi habitat alami berbagai biota darat dan laut. Kelestarian hewan laut dan darat seperti udang, kepiting, berbagai jenis ikan, burung, monyet, serta biawak terjaga dengan adanya hutan bakau di pesisir pantai.
  6. Mengurangi dampak bencana akibat gelombang laut, seperti badai dan gelombang pasang.

Mengapa kita harus menjaga kelestarian tanaman bakau?
Tanaman bakau memiliki manfaat yang banyak bagi kehidupan.
Apa yang terjadi kalau hutan bakau rusak?
Jika hutan bakau rusak maka keseimbangan alam akan terganggu.
Bagaimana hutan bakau dapat menjaga keseimbangan alam? Jelaskan. 
Hutan bakau menciptakan udara pesisir yang bersih dan melindungi pantai dari abrasi.
Apa saranmu agar hutan bakau tetap lestari? 
Agar hutan bakau tetap lestari sebaiknya hutan bakau harus dijaga kelestarianya agar keseimbangan alam dan keselamatan manusia tetap terjaga. 
Di sekitarmu terdapat sumber daya alam yang harus kamu jaga. Sebutkan dua sumber daya alam yang ada di lingkunganmu dan tulislah paling sedikit tiga kegiatan untuk menjaganya.
NoSumber Daya AlamCara Menjaga
1.Tumbuhan
  1. Tidak menebang pohon sembarangan
  2. Melakukan tebang pilih artinya menebang dengan memilih ukuran dan usia tumbuhan.
  3. Penanaman kembali tanaman yang telah dimanfaatkan atau peremajaan tanaman
  4. Pemeliharaan tanaman dengan benar
2.Hewan
  1. Tidak berburu hewan sembarangan
  2. Melindungi hewan hewan langka
  3. Hewan langka dibudi dayakan
  4. Mencari alternatif pemanfaatan hewan-hewan langka dengan menciptakan pengganti berbahan sintetis

Sampaikan hasil kerjamu kepada gurumu!

Kita harus bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang menciptakan beragam tumbuhan. Yuk, membuat poster untuk menginformasikan pada temanmu di sekolah tentang pentingnya menjaga dan menyayangi tumbuhan yang ada di lingkungan kita

Ayo Renungkan
Bagaimana tanggung jawabmu terhadap tugas-tugas sekolah selama satu hari ini?
Saya sudah melaksanakan tugas-tugas sekolah hari ini.
Sudahkah kamu mempraktikkan ajakan untuk menyayangi, menjaga, dan merawat tumbuhan di sekitarmu?
Saya sudah mempraktekan ajakan menjaga dan merawat tumbuhan di lingkungan sekitarku.
Sudahkah kamu mengajak orang-orang di sekitarmu untuk ikut menjaga dan merawat tumbuhan?
Saya sudah mengajak kedua orang tuaku untuk menjaga dan merawat tumbuhan bersama-sama pada hari Minggu.
Kerja Sama dengan Orang Tua
Ceritakan tentang pentingnya tumbuhan bagi kelangsungan kehidupan di Bumi! Diskusikan dengan orang tuamu tentang jenis pekerjaan yang membantu tanaman tumbuh dengan baik!
Tumbuhan dianggap sebagai sumber daya penting karena banyaknya cara mereka mendukung kehidupan di Bumi. Mereka melepaskan oksigen ke atmosfer, menyerap karbon dioksida, menyediakan habitat dan makanan bagi satwa liar dan manusia, dan mengatur siklus air.

Beberapa jenis pekerjaan yang membantu tanaman tumbuh dengan baik antara lain petani, tukang kebun, dan petugas taman kota.

KESIMPULAN SENIN 25 SEPTEMBER 2023

 Kesimpulan materi pada hari ini adalah:

Ayo Mencoba
1. Buatlah sebuah poster yang berisi ajakan untuk mempraktikkan sikap hidup bertanggung jawab. Perhatikan kriteria yang harus terdapat dalam poster kalian:
  • Terdapat ajakan untuk selalu melakukan sikap hidup bertanggungjawab.
  • Terdapat keterangan singkat tentang pentingnya memiliki sikap hidup bertanggung jawab.
  • Terdapat contoh sikap melaksanakan sikap hidup bertanggung jawab.
  • Menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif.
  • Poster jelas, menarik, tulisan rapi, dan bersih.

Minggu, 24 September 2023

Materi Ajar : Senin, 25 September 2023 Tema 3 Subtema 3 Pembelajaran 6

Hari/Tanggal    : Senin, 25 September 2023
Tema                : 3 (Tokoh dan Penemuan)
Subtema           : 3 (Ayo Jadi Penemu)
Pembelajaran   : 6 dan MTK
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia (3.2), IPA (3.4), SBdP 3.3

Tujuan Pembelajaran :

1. siswa mampu membuat poster sesuai tema dengan baik
2. siswa mampu menceritakan pengalaman hal dan kewajiban dengan baik
3. Siswa mampu memahami keliling lingkaran dengan tepat.
4. Siswa mampu memahami pengaruh penemuan terhadap sosial ekonomi dengan tepat

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh
Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.

RINGKASAN MATERI
Pak Edi akan membangun sebuah taman yang berbentuk lingkaran. Taman tersebut mempunyai diameter 56 m. Di sekeliling taman akan ditanami pohon dengan jarak 2 m. Harga setiap pohon adalah Rp50.000,00. Berapa biaya yang harus dikeluarkan oleh Pak Edi untuk membeli pohon?
Diketahui :
Diamter taman 56 m
Jarak antar pohon 2 m
Harga tiap pohon Rp 50.000

Ditanyakan : Biaya yang dikeluarkan Pak Edi
K = π x d
K = 22/7 x 56
K = 176 m
Jumlah pohon = K / jarak antar pohon
Jumlah pohon = 176 / 2 = 88 pohon
Biaya membeli pohon : 88 x Rp 50.000,00 = Rp 4.400.000,00

Jadi, biaya yang harus dikeluarkan oleh Pak Edi untuk membeli pohon adalah Rp 4.400.000,00.

Ayo Mencoba
1. Buatlah sebuah poster yang berisi ajakan untuk mempraktikkan sikap hidup bertanggung jawab. Perhatikan kriteria yang harus terdapat dalam poster kalian:
- Terdapat ajakan untuk selalu melakukan sikap hidup bertanggungjawab.
- Terdapat keterangan singkat tentang pentingnya memiliki sikap hidup bertanggung jawab.
- Terdapat contoh sikap melaksanakan sikap hidup bertanggung jawab.
- Menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif.
- Poster jelas, menarik, tulisan rapi, dan bersih.
Poster Hidup Bertanggung Jawab

Ayo Diskusi

2. Ceritakan pengalamanmu saat melakukan tanggung jawab terhadap hak dan kewajiban! Perhatikan penggunaan kosakata baku dan kalimat efektif.

Saat kelas 5, saya sering bermain ke rumah teman. Saya sering dimarahi ibu dan uang saku saya juga dikurangi.  Setelah naik ke kelas VI, saya mengurangi waktu bermain saya dan membantu ibu melakukan pekerjaan rumah yang ringan. Pengalaman ini membuat saya mengerti bahwa hak dan kewajiban harus dikerjakan dengan tanggung jawab agar seimbang.
3. Kamu telah mengenal berbagai penemuan. Penemuan-penemuan tersebut mempunyai pengaruh terhadap berbagai aspek dalam kehidupan kita. Tuliskan penemuan yang kamu ketahui dan pengaruhnya bagi kehidupan pada bagan di bawah ini.
PenemuanSosialEkonomiPendidikasnBudaya
LampuSebagai penerangan saat rapat wargaMempermudah kegiatan jual beli saat malam hariSebagai penerangan saat belajar malam hariDapat menggelar pertunjukan tarian pada malam hari 
RodaSebagai pendukung alat tranportasi ketika mengunjungi saudaraSebagai pendukung saat membawa hasil bumi ke pasarSebagai pendukung saat akan berangkat menuju ke sekolahKegiatan manusia lebih efektif dan menghemat waktu
TelevisiSebagai media hiburan saat berkumpul dengan anggota keluargaMenjadi media iklan dan iformasi tentang kegiatan ekonomiDapat dijadikan media pembelajaran dan memperluas pengetahua

KESIMPULAN JUMAT 22 SEPTEMBER 2023

Kesimpulan materi pada hari ini adalah:

AYO MENGAMATI

Cermati kembali kisah perjuangan Bapak Habibie. Jawab pertanyaan berikut!

1. Apa saja penemuan Habibie yang diakui oleh dunia internasional?

Penemuan teori-teori pesawat terbang seperti Habibie Factor, Habibie Theorem, dan Habibie Method.

2. Sikap apa yang dimiliki Habibie sejak beliau kanak-kanak hingga saat ini?

Disiplin, kerja keras, kemauan keras, semangat dan tekad tinggi.

3. Apa yang dilakukan Habibie untuk menunjukkan sikap cinta tanah airnya?

Mengharumkan nama Indonesia lewat penemuan-penemuannya, menjadi penasihat pemerintah di bidang teknologi pesawat terbang, menjabat Menteri Negara Riset dan Teknologi, menjadi Wakil Presiden dan Presiden RI ke-3, serta mendirikan industri pesawat untuk kepentingan militer.

4. Adakah hubungan antara sikap hidup disiplin, kerja keras, dan bertanggung jawab dengan prestasi yang dicapai dalam hidup manusia? Jelaskan dengan singkat!

Dalam hidup manusia prestasi akan tercapai dengan adanya kerja keras, tanggung jawab dan kedesiplinan. Dengan ketiga sikap tersebut apa yang dicita-citakan akan tercapai

Diskusikan bersama teman, dan tuliskan jawabannya dalam bagan berikut:

Nilai Keteladanan

Setiap orang memiliki kesempatan untuk menjadi seorang penemu. Terapkan nilai-nilai tersebut dalam sikap keseharian kalian. Nah, sekarang tuliskan pengalamanmu dalam melaksanakan tanggung jawab terhadap hak dan kewajiban! Jelaskan manfaat dari memiliki sikap bertanggung jawab terhadap hak dan kewajiban kita!

Kamis, 21 September 2023

Materi Ajar : Jumat, 22 September 2023 Tema 3 Subtema 3 Pembelajaran 5 dan 6

Hari/Tanggal    : Jumat, 22 September 2023
Tema                : 3 (Tokoh dan Penemuan)
Subtema           : 3 (Ayo Jadi Penemu)
Pembelajaran   : 5 dan 6
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia (3.2), IPA (3.4)

Tujuan Pembelajaran :
1. siswa mampu menemukan informasi penting dari teks eksplanasi tersebut sesuai dengan urutan paragrafnya secara tepat
2. siswa mampu menampilkan lagu mariam tolong menggunakan pianika dengan baik.
3. Siswa mampu memahami keliling lingkaran dengan tepat.
4. Siswa mampu menguji rangkaian listrik dengan baik

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh
Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...

Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.
Pak Edi akan membangun sebuah taman yang berbentuk lingkaran. Taman tersebut mempunyai diameter 56 m. Di sekeliling taman akan ditanami pohon dengan jarak 2 m. Harga setiap pohon adalah Rp50.000,00. Berapa biaya yang harus dikeluarkan oleh Pak Edi untuk membeli pohon?
Diketahui :
Diamter taman 56 m
Jarak antar pohon 2 m
Harga tiap pohon Rp 50.000

Ditanyakan : Biaya yang dikeluarkan Pak Edi
K = π x d
K = 22/7 x 56
K = 176 m 
Jumlah pohon = K / jarak antar pohon
Jumlah pohon = 176 / 2 = 88 pohon 
Biaya membeli pohon : 88 x Rp 50.000,00 = Rp 4.400.000,00

Jadi, biaya yang harus dikeluarkan oleh Pak Edi untuk membeli pohon adalah Rp 4.400.000,00.
Ayo Berkreasi
Sekarang saatnya kamu menampilkan kemampuan untuk memainkan lagu “Mariam Tomong” dengan menggunakan alat musik. Tampillah dengan percaya diri, ya

Cermati kembali kisah perjuangan Bapak Habibie. Jawab pertanyaan berikut!
1. Apa saja penemuan Habibie yang diakui oleh dunia internasional?
Penemuan teori-teori pesawat terbang seperti Habibie Factor, Habibie Theorem, dan Habibie Method.
2. Sikap apa yang dimiliki Habibie sejak beliau kanak-kanak hingga saat ini?
Disiplin, kerja keras, kemauan keras, semangat dan tekad tinggi.
3. Apa yang dilakukan Habibie untuk menunjukkan sikap cinta tanah airnya?
Mengharumkan nama Indonesia lewat penemuan-penemuannya, menjadi penasihat pemerintah di bidang teknologi pesawat terbang, menjabat Menteri Negara Riset dan Teknologi, menjadi Wakil Presiden dan Presiden RI ke-3, serta mendirikan industri pesawat untuk kepentingan militer.
4. Adakah hubungan antara sikap hidup disiplin, kerja keras, dan bertanggung jawab dengan prestasi yang dicapai dalam hidup manusia? Jelaskan dengan singkat!
Dalam hidup manusia prestasi akan tercapai dengan adanya kerja keras, tanggung jawab dan kedesiplinan. Dengan ketiga sikap tersebut apa yang dicita-citakan akan tercapai
Diskusikan bersama teman, dan tuliskan jawabannya dalam bagan berikut:
Nilai Keteladanan
Setiap orang memiliki kesempatan untuk menjadi seorang penemu. Terapkan nilai-nilai tersebut dalam sikap keseharian kalian. Nah, sekarang tuliskan pengalamanmu dalam melaksanakan tanggung jawab terhadap hak dan kewajiban! Jelaskan manfaat dari memiliki sikap bertanggung jawab terhadap hak dan kewajiban kita!

Ayo Mencoba
1. Buatlah sebuah poster yang berisi ajakan untuk mempraktikkan sikap hidup bertanggung jawab. Perhatikan kriteria yang harus terdapat dalam poster kalian:
  • Terdapat ajakan untuk selalu melakukan sikap hidup bertanggungjawab.
  • Terdapat keterangan singkat tentang pentingnya memiliki sikap hidup bertanggung jawab.
  • Terdapat contoh sikap melaksanakan sikap hidup bertanggung jawab.
  • Menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif.
  • Poster jelas, menarik, tulisan rapi, dan bersih.
Poster Hidup Bertanggung Jawab
2. Cermati kembali catatanmu tentang hasil pengamatan rangkaian listrik di satu ruangan sekolah.
Tuliskan kembali dalam bentuk gambar berseri. Perhatikan kriteria yang harus terdapat dalam gambar seri:
  • Terdapat gambar rangkaian seri/paralel/campuran berdasarkan fakta yang didapat saat pengamatan.
  • Terdapat keterangan singkat tentang fungsi setiap bagian komponen.
  • Terdapat keterangan singkat tentang proses jalannya arus listrik pada rangkaian tersebut.
  • Menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif.
  • Gambar berseri jelas, menarik, tulisan rapi, dan bersih.
3. Presentasikan poster dan gambar berseri tersebut di depan kelas atau kepada kelas lain di sekolah.

EVALUASI
1. Gambarlah satu rangkaian listrik gabungan, dengan memperhatikan kriteria berikut:
  • Gunakan 3 buah sakelar dan 6 buah lampu.
  • Jika sakelar 1 dinyalakan, maka ada 2 lampu menyala.
  • Jika sakelar 2 dinyalakan, maka akan ada 1 lampu yang menyala.
  • Jika sakelar 3 dinyalakan, maka akan ada 3 lampu menyala.
Rangkaian Campuran

2. Ceritakan pengalamanmu saat melakukan tanggung jawab terhadap hak dan kewajiban! Perhatikan penggunaan kosakata baku dan kalimat efektif.

Saat kelas 5, saya sering bermain ke rumah teman. Saya sering dimarahi ibu dan uang saku saya juga dikurangi.  Setelah naik ke kelas VI, saya mengurangi waktu bermain saya dan membantu ibu melakukan pekerjaan rumah yang ringan. Pengalaman ini membuat saya mengerti bahwa hak dan kewajiban harus dikerjakan dengan tanggung jawab agar seimbang.
3. Kamu telah mengenal berbagai penemuan. Penemuan-penemuan tersebut mempunyai pengaruh terhadap berbagai aspek dalam kehidupan kita. Tuliskan penemuan yang kamu ketahui dan pengaruhnya bagi kehidupan pada bagan di bawah ini.
PenemuanSosialEkonomiPendidikasnBudaya
LampuSebagai penerangan saat rapat wargaMempermudah kegiatan jual beli saat malam hariSebagai penerangan saat belajar malam hariDapat menggelar pertunjukan tarian pada malam hari 
RodaSebagai pendukung alat tranportasi ketika mengunjungi saudaraSebagai pendukung saat membawa hasil bumi ke pasarSebagai pendukung saat akan berangkat menuju ke sekolahKegiatan manusia lebih efektif dan menghemat waktu
TelevisiSebagai media hiburan saat berkumpul dengan anggota keluargaMenjadi media iklan dan iformasi tentang kegiatan ekonomiDapat dijadikan media pembelajaran dan memperluas pengetahuan

KESIMPULAN KAMIS 21 SEPTEMBER 2023

 Melaksanakan Kewajiban 

  1. Memakai helm saat menggunakan kendaraan bermotor.
  2. Menunggu sampai lampu berwarna hijau saat berada di perempatan jalan.
  3. Membawa perlengkapan berkendara seperti SIM dan STNK.
  4. Menggunakan lajur jalan sesuai ketentuan.
  5. Menyalakan lampu saat kendaraan berjalan.

Tidak Melaksanakan Kewajiban
  1. Menerobos lampu merah.
  2. Tidak menggunakan helm
  3. Tidak membawa surat kelengkapan berkendara
  4. Melawan arus saat berkendara
  5. Tidak menyalakan lampu saat berjalan maupun berbelok.

Akibat Tidak Melaksanakan Kewajiban
  1. Meningkatnya jumlah kecelakaan lalu lintas.
  2. Keselamatan pengguna jalan semakin terancam
  3. Kemacetan lalu lintas semakin parah.\
  4. Kebiasan melanggar lalu lintas menjadi budaya

Rabu, 20 September 2023

Materi Ajar : Kamis, 21 September 2023 Tema 3 Subtema 3 Pembelajaran 4

Hari/Tanggal    : Kamis, 21 September 2023
Tema                : 3 (Tokoh dan Penemuan)
Subtema           : 3 (Ayo Menjadi Penemu)
Pembelajaran   : 4
Mata Pelajaran : PKN (3.2), B. Indonesia (3.2)

Tujuan Pembelajaran :
1. siswa mampu menyebutkan contoh-contoh tindakan yang menunjukkan tanggung jawab atas hak dan kewajiban dalam kehidupan sehari-hari dengan benar.
2. siswa mampu memberikan pendapat atas pelaksanaan tanggung jawab terhadap hak dan kewajiban dengan terperinci.
3. siswa mampu mengidentifikasi penggunaan kosakata baku pada sebuah teks dengan tepat

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh

Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.

Ayo Mengamati
Rambu Lalu Lintas
Kita semua pasti sudah mengenal lampu lalu lintas. Kita sering ngelihat lampu lalu lintas di perempatan atau persimpangan jalan. Lampu lalu lintas terdiri dari tiga warna, yaitu merah, kuning, dan hijau.

Tahukah kamu siapa yang nemuin lampu lalu lintas? Ia adalah Garret Augustus Morgan, seorang warga Amerika berkulit hitam yang peduli dengan keselamatan orang lain.


Morgan terpanggil untuk menciptakan sistim lampu lalu lintas setelah ngelihat terjadinya kecelakaan antara mobil dengan kereta kuda. Ia enggak ingin kejadian itu terus berulang.
Garret Augustus Morgan



Hingga saat ini, penemuan Morgan sangat bermanfaat untuk mengatur lalu lintas dan menyelamatkan pengguna jalan dari kecelakaan.

Ayo Berlatih
Temukan kosakata non baku dan kalimat tidak efektif dalam teks di atas. Tulislah dalam tabel berikut!
Kosa kata tidak BakuPerbaikan Kosakata BakuKalimat Tidak EfektifPerbaikan Kalimat Tidak Efektif
ngelihatmelihatKita semua pasti sudah mengenal lampu lalu lintas.Kita pasti sudah mengenal lampu lalu lintas.
nemuinmenemukanTahukah kamu siapa yang nemuin lampu lalu lintas?Tahukah kamu siapa penemu lampu lalu lintas?.
sistimsistemaa.
enggaktidakaa


Kapan kita menggunakan kosakata baku? 
Kita menggunakan kosakata baku saat menulis surat resmi, ketika berpidato di acara formal, dan saat menyusun karya ilmiah. 
Mengapa kita menggunakannya? 
Karena kata baku tidak terpengaruh bahasa lain atau bahasa pergaulan suatu daerah sehingga mudah dimengerti semua orang. Selain itu, untuk menjunjung tinggi bahasa Indonesia.

Ayo Berdiskusi
Setelah membaca teks “Rambu Lalu Lintas”, tulislah pertanyaan tentang hal yang ingin kamu ketahui lebih lanjut tentang lampu lalu lintas terkait dengan tanggung jawab melaksanakan hak dan kewajiban sebagai warga negara.
  1. Siapa penemu lampu lalu lintas?
  2. Apa dampak ditemukannya lampu lalu lintas terhadap kehidupan masyarakat?
  3. Mengapa lalu lintas berwarna merah, kuning, dan hijau?

Selain lampu lalu lintas, masih banyak lagi rambu-rambu lainnya yang mempunyai tujuan masingmasing. Setiap warga negara mempunyai kewajiban untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas tersebut agar hak orang lain untuk mendapatkan keamanan dan kenyaman terjamin.

Berdasarkan pengalamanmu, diskusikan dalam kelompok tentang contoh sikap warga yang sudah menunaikan kewajiban sebagai warga yang baik di jalan raya. Berikan pula contoh pengguna jalan yang tidak melaksanakan kewajibannya.
Hak dan Kewajiban
Melaksanakan Kewajiban 
  1. Memakai helm saat menggunakan kendaraan bermotor.
  2. Menunggu sampai lampu berwarna hijau saat berada di perempatan jalan.
  3. Membawa perlengkapan berkendara seperti SIM dan STNK.
  4. Menggunakan lajur jalan sesuai ketentuan.
  5. Menyalakan lampu saat kendaraan berjalan.

Tidak Melaksanakan Kewajiban
  1. Menerobos lampu merah.
  2. Tidak menggunakan helm
  3. Tidak membawa surat kelengkapan berkendara
  4. Melawan arus saat berkendara
  5. Tidak menyalakan lampu saat berjalan maupun berbelok.

Akibat Tidak Melaksanakan Kewajiban
  1. Meningkatnya jumlah kecelakaan lalu lintas.
  2. Keselamatan pengguna jalan semakin terancam
  3. Kemacetan lalu lintas semakin parah.\
  4. Kebiasan melanggar lalu lintas menjadi budaya

Ayo Cari Tahu 

Selain lampu lalu lintas, terdapat juga rambu-rambu lalu lintas lainnya. Amati rambu-rambu berikut.
Rambu Lalu Lintas


Diskusikan dengan seorang temanmu mengenai rambu-rambu tersebut untuk menjawab pertanyaan berikut!

1. Apa arti dari masing-masing rambu tersebut?
  • (1) Dilarang berjalan terus, wajib berhenti sesaat dan meneruskan perjalanan setelah mendapat kepastian aman dari alu lintas arah lainnya.
  • (2) Dilarang berjalan terus apabila mengakibatkan rintangan, hambatan, gangguan bagi lalu lintas dari arah lain yang wajib didahulukan.
  • (3) Dilarang berjalan terus pada persilangan-persilangan sebidang lintasan kereta api, jalur tunggal, wajib berhenti untuk mendapat kepastian aman.
  • (4) Larangan masuk bagi kendaraan bermotor.
  • (5) Rambu pendahulu petunjuk jurusan yang menyatakan lajur kiri yang harus dilewati untuk jurusan yang dituju.
  • (6) Rumah sakit.
  • (7) Rambu petunjuk jurusan Dieng dengan jarak 10 km.


2. Apa manfaat rambu-rambu tersebut bagi pengguna jalan? 
Sebagai aturan yang harus ditaati ketika berada di jalan raya untuk menghindari adanya kecelakaan.

3. Jika rambu-rambu tersebut tidak ada, apa pengaruhnya terhadap pengguna jalan? 
Jika tidak ada rambu lalu lintas maka lalu lintas tidak akan berjalan dengan lancar (macet) dan banyak terjadi kecelakaan lalu lintas.

4. Apakah kamu pernah melihat rambu-rambu lain di jalan? 
Jelaskan tentang rambu tersebut. Pernah, tanda P dicoret sama dengan dilarang parkir

Apakah kamu sudah melaksanakan hak dan kewajibanmu dengan tanggung jawab saat di jalan raya? Ayo, ceritakan. Hal-hal yang perlu kamu tulis adalah:
  1. Contoh hak yang sudah kamu dapatkan.
  2. Contoh kewajiban yang sudah kamu laksanakan.
  3. Penilaianmu mengenai hak dan kewajiban tersebut. Apakah hak yang kamu dapatkan sudah seimbang dengan kewajiban yang kamu laksanakan?
  4. Manfaat dari melaksanakan hak dan kewajiban secara tanggung jawab.
  5. Hal-hal yang masih perlu kamu perbaiki dalam melaksanakan hak dan kewajiban dengan tanggung jawab.
  6. Apa yang dapat kamu perbaiki dari dirimu di masa yang akan datang?
  7. Menurutmu, kenapa lampu rambu lalu lintas berbentuk lingkaran? Apa yang terjadi jika bentuknya bukan lingkaran?

Sebagai seorang anak di rumah saya sudah mendapatkan hak saya. Beberapa hak yang saya peroleh misalnya hak untuk bersekolah dan mendapatkan pendidikan yang layak serta bertempat tinggal. Namun saya juga sudah melaksanakan kewajiban saya sebagai anak di rumah. Saya sudah membantu orang tua di rumah, belajar dengan baik dan tekun. Menurut saya hak yang saya dapatkan lebih besar daripada  kewajiban yang harus saya laksanakan karena terkadang kita lupa akan kewajiban tersebut. . 

Ternyata dengan melaksanakan kewajiban secara bertanggung jawab hidup terasa tidak berat, hidup menjadi lebih teratur dan disiplin. Salah satu hal yang ingin saya perbaiki adalah ingin lebih taat dan teratur dalam melaksanakan hak dan kewajiban tersebut. Insya Allah dengan sholat 5 waktu tepat pada waktunya, lebih rajin membantu orang tua, belajar dengan sungguh-sungguh. 

Menurut saya rambu lalu lintas berbentuk lingkaran bertujuan mmudahkan para pengguna jalan agar dapat terlihat jelas walaupun dari jauh ataupun ketika melalui lampu lalu lintas. Jika rambu lalu lintas tidak berbentuk lingkaran yang pastinya akan membuat pengendara lebih susah melihat dan memperhatikan rambu lalu lintas

Ayo Mencoba
Menunjukkan perilaku patuh terhadap tata tertib dan peraturan yang terdapat di jalan raya adalah cerminan sikap warga negara yang menjalankan kewajiban. Jelaskan pendapatmu tentang hal ini! Berikan contoh!
Sebagai warga negara yang baik tentu harus menjalankan kewajibannya dengan baik. Jika kita patuh terhadap peraturan lalu lintas maka lalu lintas akan tertib dan teratur dan mengurangi resiko kecelakaan.
Apa yang telah kamu lakukan dalam rangka menghargai orang lain?
Cara menghargai orang lain dapat dilakukan dengan berkata dengan sopan dan saling menghargai satu dengan yang lainnya.
Tuhan menginginkan umatnya tertib dan taat kepada aturan dalam kehidupan sehari-hari. Berikan contoh perilakumu dalam menaati aturan dalam kehidupan sehari-hari.
Tertib dan taat kepada aturan dalam kehidupan sehari-hari dapat ditunjukkan dengan mematuhi semua peraturan yang ada baik di sekolah, lingkungan maupun rumah. Misalnya saja di jalan raya ditunjukkan dengan menaati semua peraturan lalu lintas, sedangkan di sekolah kita dapat menunjukkan dengan datang ke sekolah tepat waktu.