Hari/Tanggal : Kamis 9 November 2023
Tema : 5 (Wirausaha)
Subtema : 2 (Usaha di sekitarku)
Pembelajaran : 2
Mata Pelajaran : PKN (3.3), SBDP (3.1)
Tujuan Pembelajaran :
1. siswa mampu mengidentifikasi ciri-ciri poster secara tepat.
2. siswa mampu membuat rancangan poster berdasarkan ciri-cirinya secara tepat.
3. siswa mampu mengidentifikasi berbagai contoh manfaat keberagaman wirausaha dalam kehidupan sehari-hari secara tepat.
4. siswa mampu mempresentasikan contoh manfaat keberagaman wirausaha dalam kehidupan sehari-hari secara terperinci.
Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh
Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.
Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Gerabah dan Batik Nusantara perlu terus dipromosikan agar dikenal lebih luas, baik oleh konsumen dalam negeri maupun mancanegara. Salah satunya melalui poster. Ayo, kita mengenal poster sebagai bagian dari reklame.
Poster adalah salah satu media publikasi yang terdiri atas tulisan, gambar ataupun kombinasi antar keduanya dengan tujuan memberikan informasi kepada masyarakat.
Setelah mengamati contoh poster pameran batik dan gerabah Nusantara, siswa akan membuat poster tentang pameran seni tradisional yang disesuaikan dengan budaya daerah mereka masing-masing
Ayo Mengamati
Amati poster berikut.
Poster tersebut terlihat sangat menarik karena berisi gambar dan tulisan atau kalimat yang sesuai, tulisan atau kalimat poster singkat, padat, dan jelas serta pemberian gambar/foto dan tulisan atau kalimat dalam poster memiliki perbandingan proposional. Namun, poster tersebut kurang jelas karena tidak ada informasi tentang tempat penyelenggaraan acara pameran yang ditunjukkan.
Beberapa keterampilan yang diperlukan dalam membauat psoter antara lain kemampuan dalam mendesain gambar, menempatkan gambar sehingga terlihat menarik, menyusun tulisan yang mampu mengajak pembaca, serta mampu menyusun tulisan yang jelas dan tidak bertele-tele.
Beberapa langkah dalam pembuatan poster dapat dilakukan dengan langkah sebagai berikut :
- Menentukan ide yang ingin disampaikan.
- Menentukan judul, pesan yang ingin disampaikan, serta tanggal dan tempat penyelenggaraan.
- Menyiapkan alat dan bahan.
- Menggambar sketsa gambar dan tulisan pada kertas poster.
- Mewarnai sketsa yang telah dibuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar